Volkswagen Caravelle Generation Six, Bergaya Retro Ala Kombi
Volkswagen (VW) Caravelle dibangun berdasarkan pada model T1 yang menjadi kendaraan pengangkut penumpang legendaris dari VW. Edisi khusus Caravelle Generation Six pun disiapkan untuk mengenang sang legenda.
Atas tangan Volkswagen Commercial Vehicles, Caravelle Generation Six akan dirancang menyerupai T1 atau yang juga dikenal dengan sebutan Kombi. Tampilan klasik diusungnya dengan warna two-tone putih dan merah pada eksteriornya.
Velg DISC 18 inci berdesain retro diadopsinya dari Beetle, ditemani dengan fitur standar LED pada lampu utama dan belakang, serta fog lights yang dapat dibelokkan. Grille depan mendapat sentuhan chrome dan spion samping elektrik dengan pemanas, serta emblem “Generation Six” di pilar B.
Fitur keselamatan didukung oleh sensor parkir di depan dan belakang serta Post-Collision Braking System yang otomatis menghentikan mobil saat airbag mengembang akibat tabrakan.
Interior cukup mewah dengan kaca belakang gelap, balutan bahan Alcantara dan kulit, karpet Titanium Black dan Moonrock dan lingkar kemudi dengan bahan kulit. Pengemudi dimanjakan dengan Adaptive Cruise Control, tiga zona climate control, penghangat kursi dan navigasi pada infotainment.
Soal mesin, VW menyediakan Caravelle Generation Six dengan mesin diesel empat silinder 2.0L TDI BlueMotion berstandar Euro 6, dengan dua versi yang bertenaga 150 hp dan 204 hp untuk turbodiesel. Mesin dikawinkan dengan transmisi 7-speed DSG.
VW telah membuka pemesanan untuk Caravelle Generation Six dengan harga £52.051 (Rp 1,083 milyar) dan £54.547 (Rp 1,136 milyar) untuk varian mesin yang lebih bertenaga.